Rabu, 20 Juni 2012

Perkenalan

Golden Wish Logo

Perkenalkan nama kelompok kami adalah Golden Wish, kami dari SMA Brawijaya Smart School Malang akan mem... (Perkenalan ala persentator KIR :D )
Golden Wish merupakan salah satu kelompok pendidikan yang terfokus terhadap lomba-lomba karya tulis ilmiah di SMA BSS Malang. Golden Wish dibentuk secara tidak sengaja ketika para anggota KIR SMA BSS melakukan kumpul dibimbing oleh mas Budi, mas Eka, dan mbak Arik secara sah dengan bukti sebuah file Progress Report.
Golden Wish Birthday

Dibimbing oleh dua guru kita tercinta yaitu Mr. Abdul Nurul Hadi, SPd dan Miss. Ade Ermawati, SPd, yang merupakan dua guru gaul dari SMA Brawijaya Smart School Malang.

Beranggotakan siswa SMA BSS Malang dari kelas 10 maupun kelas 11 dan kadang kelas 12. Beberapa orang siswa SMA BSS Malang yang telah menjadi anggota dari Golden Wish diantaranya Agil, Anissa, Anthea, Awanda, Bambi, Bella, Cecil, Diana, Dzaky, Eki, Farhana, Farid, Fazal, Fika, Lovita, Nisa'ul, Qintan, Rhezal, Rika, Sisil, Tiara, Ulfi, Umar, Vella, Vivi, dan akan terus bertambah di setiap tahunnya.
Kelompok KIR ini telah berulang kali memenangkan beberapa LKTI diantaranya juara 1 tingkat nasional LKTI Chemistry Carnival yang dimenangkan oleh kelompok Agil, Fika,dan Rhezal. Juara 2 tingkat nasional LKTI di FPIK UB Malang yang dimenangkan oleh kelompok Eki, Dzaky, dan Fazal. Juara 3 tingkat Jatim dan sekitarnya di POLITEKNIK Negeri Malang yang dimenangkan oleh kelompok Farhana dan Vella. Dan kejuaraan-kejuaraan tersebut yang menyulut semangat kelompok KIR SMA BSS untuk membuat suatu organisasi bersama yang dinamakan Golden Wish, alias harapan emas.
Ketiga kemenangan tersebut berhasil diraih oleh ketiga kelompok pertama yang bergabung di golden wish. Golden wish secara tidak langsung berdiri semenjak kemenangan pertama, mengingat sebelum kemenangan  yang diraih di Chemistry Carnival belum ada satupun kemenangan yang diraih. Maklum, masih sekolah baru, yang di saat itu baru meluluskan dua angkatan. Triftam (TRI First TeAM) Tersebut sejatinya belum pernah ada yang memiliki pengalaman dalam hal mempersentasikan karya ilmiah. Namun alhamdulillah setiap ada kelompok baru akan memenangkan kejuaraan yang diikuti oleh kelompok tersebut pada saat itu.
Anggota-anggota pertama Golden Wish

0 komentar: